Tim Kukerta Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai Bangkinang Melakukan Acara perpisahan Dengan SMPN 8 Tambang

 


Kampar,Metronasional- Tim Kukerta Universitas pahlawan tuanku Tambusai Bangkinang melakukan Acara Perpisahan dengan SMPN 8 Tambang pada(25/08/2023)


Acara tersebut dihadiri oleh waka kesiswaan,waka kurikulum,dan majelis guru SMPN 8 Tambang.


Pada acara tersebut Tim Kukerta Universitas pahlawan tuanku Tambusai Bangkinang memberikan cendramata kepada majelis guru dan juga memberikan papan nama.


Sebelum nya tim Kukerta Universitas universitas pahlawan tuanku Tambusai Bangkinang juga memberikan sosialisasi kepada siswa dan siswi SMPN 8 tambang Dengan mengangkat tema kenalan Remaja 


"Terimakasih kami ucapkan kepada adek-adek mahasiswa,pada kesempatan kali ini,bisa memberikan penyuluhan ditempat kami,yang mana sekolah kami baru meluluskan 1 angkatan pertama,karena sekolah kita ini adalah sekolah yang baru dibuat,dan kami berterimakasih banyak atas cendra mata yang diberikan,yang mana ini akan sangat berguna,dan akan selalu kami kenang"ujar pak dekdi selaku waka sekolah.


"Kami juga berterimakasih banyak kami ucapkan atas pihak sekolah,karna sudah mau menerima kami, walaupun kami masih tahap belajar,dan kami juga meminta maaf atas kesalahan kami, mungkin dalam penyuluhan/tutur kata ada yang kurang berkenan,kami minta maaf yang sebesar-besarnya"ujar iqbal.


Acara terakhir dilanjutkan dengan melakukan sesi foto bersama dan salam-salaman dengan seluruh majelis guru.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama